Exototo  – Jadiin Nggak nih? Timnas Rusia Berencana Jajal Kekuatan Timnas Indonesia

Jadiin Nggak nih? Timnas Rusia Berencana Jajal Kekuatan Timnas Indonesia

Skuad Timnas Indonesia pada laga melawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) Abdul Aziz

Bola.net – Timnas Indonesia dikabarkan bakal mendapat tantangan beruji dari Timnas Rusia.

Kabar ini dilansir oleh media Rusia, RIA Novosti. Media itu menyebut bahwa Wakil Perdana Menteri Pertama Rusia, Denis Manturov, menginginkan adanya pertandingan persahabatan antara Timnas Rusia dengan Timnas Indonesia ketika mengunjungi Jakarta.

Manturov datang ke Jakarta dalam rangka pertemuan ke-13 Komisi Gabungan Rusia–Indonesia untuk Kerja Sama Ekonomi, Perdagangan, dan Teknis.

“Dari sejumlah acara penting yang akan datang, saya ingin mencatat adanya rencana untuk menggelar pertandingan persahabatan antara tim nasional sepak bola Rusia dan Indonesia,” ujar Manturov.


1 dari 2 halaman

Rusia Sedang Disanksi Oleh FIFA

Rusia Sedang Disanksi Oleh FIFA

Laga uji coba Timnas Vietnam vs Timnas Rusia, Kamis (5/9/2024) (c) Dok. Team Russia

Dalam lawatannya ke Jakarta, Manturov juga menyambangi Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur. Delegasi Rusia disebutkan turut bertanding bulutangkis dengan pebulutangkis Indonesia.

Timnas Rusia tidak mempunyai lagi jadwal tetap sejak sepak bola Rusia, baik klub dan timnas, dihukum FIFA sejak 2022 akibat invasi Rusia ke Ukraina.

Namun, Timnas Rusia masih bisa berlatih tanding dalam periode jeda internasional, misalnya yang terbaru membantai Timnas Grenada dan Timnas Zambia 5-0 pada Maret 2025.

Tahun lalu, Timnas Rusia beruji coba dengan Timnas Vietnam. Mereka menang dengan tiga gol tanpa balas pada 5 September 2024.

2 dari 2 halaman

Agenda Timnas Indonesia

Agenda Timnas Indonesia

Selebrasi Ole Romeny bersama pemain Timnas Indonesia setelah mencetak gol ke gawang Bahrain, 25 Maret 2025. (c) AP Photo/Tatan Syuflana

Sementara itu, Timnas Indonesia sudah mempunyai agenda pasti pada jeda internasional Juni 2025 dengan menjalani dua pertandingan terakhir putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Jika lolos langsung ke Piala Dunia 2026, maka Timnas Indonesia memiliki empat periode FIFA Matchday pada September, Oktober, November 2025, dan Maret 2025 untuk menggelar latih tanding, termasuk kontra Rusia.

Namun, bila bermain di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026, tim berjulukan Garuda itu akan berlaga lagi pada Oktober 2025.

Dalam ranking FIFA terbaru pada 3 April 2025, Timnas Rusia terus melorot hingga ke posisi ke-35. Sementara itu Timnas Indonesia naik ke peringkat ke-123.

Sumber: RIA Novosti
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Hendry Wibowo
Published: 22/04/2025

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *